In faucet Mining Trading

Menu Pada Faucethub


Menu Pada Faucethub


Bagi para pemula yang sudah memiliki wallet atau yang baru mendaftar pada situs faucethub.io, tentunya akan sedikit kebingungan dengan Menu atau Fitur yang tersedia, dan belum lagi bagi yang baru mengenal tentang crypto currency atau mata uang digital. Dalam artikel ini akan membahas fungsi menu yang ada pada Faucethub :


1.  Menu Overview / Dasboard

Ketika berhasil melakukan Login, pasti akan diarahkan pada halaman Overview atau Dasboard pada akun anda. Di menu ini bisa dilihat Level akun, yang bisa dinaikan levelnya dengan menggunakan cara deposit dari saldo faucet/Akun Balance di akun anda sendiri. Untuk melihat pendapatan hari ini bisa dilihat melalui History Payout/Sejarah Pembayaran.

2.  Menu Stats

Di menu ini anda bisa melihat laporan analityc atau diagram perkembangan pendapatan yang didapatkan dari mining, claim faucet, bermain game dan dari hasil judi dengan koin cryptocurrency pada akun anda.

3.  Menu Wallet Addresses

Jika mengalami kesulitan dalam menemukan alamat wallet atau wallet address pada faucethub, maka bisa klik pada menu Wallet Address. Pada wallet address anda bisa memasukkan dan mentautkan alamat wallet yang sudah anda punya, yang berfungsi jika kalian ingin melakukan withdraw ke wallet lainnya.

4.  Menu Withdraw

Menu ini merupakan tempat anda melakukan Withdraw/penarikan dari Koin Cryptocurrency yang sudah anda kumpulkan. Untuk dapat melakukan Withdraw anda harus mendaftarkan wallet address yang sudah anda punya ke faucethub terlebih dahulu, yaitu melalui menu wallet addresses.

5.  Menu Deposit

Apakah anda Ingin melakukan deposit pada akun faucethub.io ?

Caranya cukup mudah, anda cukup klik menu Deposit pada Homepage, dan cukup pilih Generate Address, lalu wallet address anda akan muncul. Langkah selanjutnya bias lakukan Deposit ke Wallet Address hasil Generate.

6.  Menu Free Bitcoin

Berbagai fitur di berikan pada faucethub ini. diantaranya pada menu Free Bitcoin ini. Kita mencari bitcoin atau mata uang digital melalui survey pada website tertentu yang sudah di sediakan oleh faucethub. Seperti PTC Wall Polfish, Peanut Labs dan lain-lainnya.

7.  Menu Security

Semua orang pasti menginginkan keamanan pada Akun yang dipunyai dari gangguan para peretas. Pada menu Security ini anda bisa mengaktifkan 2 Factor Authentication yang berfungsi agar setiap kali ketika anda melakukan Login akan mendapatkan konfirmasi atau pemberitahuan dari Faucethub berupa sebuah kode yang dikirim ke email yang terdaftar padai akun anda. Kode yang anda terima bisa anda masukan pada Validate.

Anda juga bisa mengaktifkan Notifikasi ketika login, sebagai pemberitahu kalau sudah melakukan login.

Pada Menu Security ini juga disediakan juga menu untuk Menutup Akun Wallet atau menghapus/Delete Akun kalian.

8.  Menu Mining

Faucethub ini menyediakan Fitur Mining Gratis dengan Hashrate atau kecepatan sesuai spesifikasi media yang anda pergunakan.

9.  Menu Setting

Untuk memperbaharui  profile atau data diri, bisa dilakukan melalui Menu Setting ini. Tambahkan Kode CSS untuk membuat nama lebih menarik.

10. Menu USER

Pada Menu User ini, yang terletak dipojok kanan paling atas. anda bisa menemukan Menu Refferal, siapa saja refferal yang menjadi anda dan laporan analityc dari pendapatan refferal. 

Faucet Manager juga terdapat pada Menu User, yang berguna bagi yang memiliki website penyedia faucet.

Letak menu Logout ada Menu User yang berada dibawah Refferal.

11. Menu MORE+

Dimenu ini anda bisa melakukan Upgrade Akun menjadi akun Premium. Menu ini juga kalian bisa membaca berita-berita dari faucethub, serta biaya withdraw dan program API dari akun kalian.

12. Menu Free BITCOIN = Menu No. 6

Hasilkan Bitcoin GRATIS dari Offerwalls
Perlu beberapa tambahan Bitcoin untuk mencapai ambang batas witdraw /penarikan Anda ?

Lakukan beberapa survei di bawah ini dan dapatkan Bitcoin GRATIS di akun Anda!

Anda akan mendapatkan poin EXP juga !


1 FHBUX = 0,2964 Satoshi

FHBUX dikonversi menjadi Satoshi ketika Anda menyelesaikan penawaran. Perubahan harga berdasarkan harga Bitcoin USD.

13. Menu GAMES

Menu Games menyediakan fitur untuk mencari crypto coin sambil bermain game atau bermain judi. Faucethub menyediakan 3 jenis permainan yaitu : Multi-coin Lottery, Rock Paper dan Rambo Dice.


14. Menu CHECK BALANCE

Untuk melihat secara detail perkembangan pendapatan anda bisa lakukan melalui Menu Check Balance. Dari perkembangan pendapatan sampai history payout kalian bisa dilihat di menu ini.

15. Menu SITES

Faucethub selain menyediakan wallet, juga ada informasi situs-situs yang menyediakan faucet.

Jadi kalian tidak usah repot mencari tempat untuk faucet di mesin pencari google, karena faucethub sudah menyediakan dan sudah merangkum situs-situs faucet crypto coin terbaru yang bisa dikunjungi.

Anda bisa melihat total user di tempat tersebut dan satoshi yang didapat dari waktu yang diberikan dari tempat faucet tersebut.

16. Menu EXCHANGE

Fitur Exchange atau jual beli cryptocoin dengan melakukan order terlebih dahulu. Dan di fitur ini juga anda bisa lakukan Setting Auto Sell dengan harga yang sudah anda tentukan.

17. Menu FORUM

Forum Komunitas FaucetHub

Selamat datang di forum ! Di sini Anda dapat berdiskusi dan mengobrol dengan anggota lain dan berpartisipasi dalam diskusi mendalam yang panjang selama yang Anda suka.

Harap pastikan untuk membaca aturan sebelum memposting.

FaucetHub Central

Jika anda Pemula di FaucetHub dan ingin bertemu orang baru, Silahkan kunjungi bagian Pemula dan perkenalkan diri Anda. Ngobrol tentang FaucetHub di sini.


Semoga bisa bermanfaat.



Related Articles

{